Sempet saya berfikir, kenapa blog catatankecik.blogspot.com ini sampai dengan saat ini belum mempunyai page range (PR) dari google.com. Padahal untuk blog saya yang satunya (beacukai.blogspot.com) sudah lama sekali medapatkan PR dari google.
Memang ada sedikit kesusahan pada blog saya yang satu ini, diantaranya karena namanya yang kurang familiar (Catatan Kecik, lebih familiar dengan Catatan Kecil), juga karena saya tidak pernah melakukan exchange link dengan para blogger yang lainnya khusus untuk blog ini. Serta ketidakkonsistenan saya dalam menulis di blog ini, namanya juga catatan kecik, saya menulis semua catatan yang saya punya, sehingga tidak ada kekhususan dalam blog ini, ada artikel tentang bea cukai, kuliah, editing blogspot sampai dengan aplikasi gratis, semuanya tidak ada kesinambungannya. Ditambah dengan mood menulis saya yang kadang-kadang hilang sehingga artikel yang di publish tidak teratur.
Mulai dengan saya menulis artikel ini, saya mencoba memanfaatkan meta tag agar lebih memudahkan penulusuran oleh search engine. Saya memasang tag "Blog bea cukai, ekspor impor, kaber, barang kiriman, pindahan, penumpang, editing blogspot, catatan kuliah dan catatan lainnya", dengan harapan lebih dikenal oleh search engine. Saya test dengan tool yang ada dibeberapa situs yang menyediakan analisis meta tag, ternyata memang ada sedikit masalah dengan penampilan blog saya, diantaranya adalah banyaknya link (tautan) yang ada pada halaman depan saya. Beberapa search engine ada yang bermasalah dengan blog/ situs yang memiliki tautan diatas 100, padahal sebelum saya rubah tampilan homepage saya ada 195 tautan, ini sangat tidak dianjurkan oleh beberapa ahli SEO.
Untuk itu, saya ingin berbagi kepada Anda tentang cara meminimalisir link/ tautan yang ada pada homepage blog Anda, sehingga blog Anda akan lebih mudah di load dan tidak diajauhi oleh search engine (SEO Friendly). Caranya adalah dengan menyembunyikan beberapa widget yang Anda pasang pada blog Anda.
Pada blog ini saya terapkan prisip di halaman homepage seminimalisir tautan dan widget yang mengandung tautan/ link, saya sembunyikan dihalaman depan, dan dimunculkan pada saat posting dibaca oleh pembaca Blog. Atau Anda mempunyai pemikiran sebaliknya, Anda sembunyikan widget dihalaman posting dan menampilkan widget di halaman homepage?. Script nya cukup mudah, Anda tinggal memasang fungsi "if" pada widget tersebut, dengan cara:
WIDGET HANYA MUNCUL DI HALAMAN POSTING
<b:if cond='data:blog.pageType == "item"'><div WIDGET ANDA ></div></b:if>
WIDGET HANYA MUNCUL DI HALAMAN UTAMA (HOME PAGE)
<b:if cond='data:blog.url == data:blog.homepageUrl'>< div WIDGET ANDA >< /div ></b:if>
Cara yang mudah bukan? Anda masuk ke dashboard blog Anda, kemudian Anda masuk ke Template, pilih Edit HTML, Lanjutkan dan centang Expand Widget.
Kemudian Anda cari widget mana yang mau dieksekusi, dan jangan lupa sebelum mengeksekusi download dulu Template Anda untuk berjaga-jaga apabila terjadi kesalahan.
Selamat mencoba..
Tidak ada komentar:
PERHATIAN: Jangan meninggalkan komentar SPAM di sini! Silahkan gunakan kotak komentar untuk bertanya atau diskusi terkait materi yang ditulis.
Posting Komentar